Pencurian Genta di Pura Prajapati Tangguntiti, Polsek Seltim Lakukan Olah TKP

Tabanan – Sebuah kejadian pencurian terjadi di Pura Prajapati, Desa Adat Tangguntiti, Kecamatan Selemadeg Timur, Kabupaten Tabanan. Insiden ini baru diketahui pada Kamis (6/3) sekitar pukul 17.30 WITA. Pencuri berhasil mengambil Genta (Bajra/Kleneng Pemangku) yang tersimpan dalam peti besi.
Menindaklanjuti kejadian tersebut, Kapolsek Selemadeg Timur, AKP I Nyoman Artadana, S.H., M.H., bersama Kanit Reskrim dan personel Reskrim Polsek Seltim langsung mendatangi lokasi untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa pelaku masuk ke dalam area pura dengan memanjat tembok sebelah timur yang memiliki ketinggian 2,5 meter. Setelah itu, pelaku mencongkel pegangan kunci peti besi hingga terlepas dan mengambil Genta yang ada di dalamnya.
Dalam olah TKP, petugas menemukan beberapa petunjuk penting, di antaranya area pura dikelilingi oleh tembok pagar (penyengker) setinggi 2,5 meter dengan pintu dalam keadaan terkunci. Ditemukan jejak kaki pada tembok pagar yang diduga digunakan sebagai akses keluar-masuk pelaku. Pegangan kunci pada peti besi tempat Genta dalam keadaan terlepas akibat dicongkel.
Selain itu, petugas juga melakukan pemotretan dan identifikasi awal. Namun, pengangkatan sidik jari laten belum dapat dilakukan karena keterbatasan pencahayaan dan akan dilanjutkan pada Jumat, 7 Maret 2025 dengan bantuan Tim Inafis Polres Tabanan.
Sebagai langkah lebih lanjut, Polsek Seltim telah mencatat serta menginterogasi saksi-saksi di lokasi kejadian. Pihak kepolisian juga memberikan imbauan kepada masyarakat untuk meningkatkan keamanan lingkungan dengan mengaktifkan sistem keamanan lingkungan (siskamling) dan memasang CCTV, terutama di pura yang memiliki barang berharga. Selain itu, warga diharapkan menyimpan barang berharga di tempat yang lebih aman seperti Jeron Pemangku atau area yang lebih mudah dipantau.
Polsek Seltim terus berupaya mengungkap kasus ini dan mengimbau masyarakat untuk segera melaporkan jika memiliki informasi terkait kejadian tersebut. Keamanan dan ketertiban lingkungan merupakan tanggung jawab bersama, sehingga diharapkan partisipasi aktif dari seluruh warga dalam menjaga keamanan di wilayahnya. (Adu)
Redaksi KabarBaliTerkini.Com Kontak : info@kabarbaliterkini.com WA : 0878-3382-2848
Post Comment